Memilih genteng sebagai bagian paling luar untuk melindungi rumah tidak boleh dilakukan sembarangan. Ini sangat penting karena genteng akan berurusan langsung dengan beragam elemen luar terutama cuaca. Jika Anda sedang membangun atau merenovasi rumah dan sedang memilih genteng rumah yang tepat, ini dia berbagai tips yang bisa Anda gunakan.
Kemiringan Atap
Hal pertama yang perlu Anda pertimbangkan adalah tingkat kemiringan atap rumah. Jika kemiringan atap Anda cukup tinggi, maka akan lebih cocok untuk menggunakan genteng yang ringan seperti genteng metal karena tidak akan terlalu membebani struktur atap. Sedangkan untuk kemiringan rendah, genteng yang lebih berat seperti keramik bahkan beton bisa digunakan.
Kondisi Iklim dan Cuaca
Anda juga perlu memerhatikan aspek iklim dan cuaca sekitar rumah untuk memilih genteng yang tepat. Untuk daerah Indonesia yang tropis, suhu akan terasa panas hampir sepanjang waktu terutama siang hari, maka pilihlah genteng yang bisa menyerap panas seperti genteng tanah liat, keramik dan beton.
Cuaca ekstrim juga perlu dipertimbangkan, terutama hujan lebat disertai angin kencang. Hal ini cukup sering terjadi di Indonesia, dan jenis genteng rumah yang bisa berhadapan dengan cuaca ekstrim ini adalah genteng beton atau keramik yang berat.
Tidak hanya cuaca, iklim juga perlu diperhatikan dengan baik, terutama jika rumah dibangun di sekitar kawasan pantai yang membuatnya terpapar risiko korosi. Untuk rumah di daerah pantai, genteng metal galvalum yang tahan karat akan menjadi pilihan yang paling masuk akal dan tepat.
Desain Rumah
Karena berada di paling luar dan memakan porsi luas yang besar, maka aspek estetika juga perlu dipertimbangkan. Sesuaikan jenis genteng yang dipilih dengan desain rumah supaya kombinasinya menarik. Untuk desain rumah minimalis dan modern, maka jenis genteng metal atau aspal shingle akan sangat cocok.
Sebaliknya, jika rumah yang dibangun menggunakan desain tradisional atau klasik, maka genteng tanah liat dan keramik akan lebih cocok. Jangan lupa juga untuk memilih warna genteng yang akan membuat tampilan rumah menjadi lebih cantik dan menarik dari luar.
Anggaran yang Disediakan
Dalam membangun rumah, Anda tentu sudah membuat anggaran untuk masing-masing aspek pembangunan, termasuk genteng. Untuk anggaran yang cukup terbatas, genteng aspal, beton dan juga tanah liat akan menjadi pilihan yang cocok karena terjangkau namun tahan lama.
Sedangkan jika anggaran untuk atap Anda ternyata cukup besar, maka Anda bisa memilih jenis genteng rumah yang lebih superior seperti genteng keramik atau metal. Kedua jenis genteng ini tidak hanya bagus untuk melindungi rumah, tapi juga cocok untuk menghias rumah supaya cantik.